Adam, Aphifah and Amin, Asni (2023) PENENTUAN KADAR FLAVONOID PADA EKSTRAK DAN FRAKSI DAUN PECUT KUDA (Stachytarpheta jamaicensis (L.) Vahl). Other thesis, Universitas Muslim Indonesia.
Text
cover SKRIPSI - APHIFAH ADAM.pdf Download (62kB) |
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN- APHIFAH ADAM.pdf Download (362kB) |
|
Text
DAFTAR ISI APHIFAH ADAM - APHIFAH ADAM.pdf Download (69kB) |
|
Text
ABSTRAK APHIFAH ADAM - APHIFAH ADAM.pdf Download (40kB) |
|
Text
BAB 1 APHIFAH ADAM - APHIFAH ADAM.pdf Download (170kB) |
|
Text
BAB 5 APHIFAH ADAM - APHIFAH ADAM.pdf Download (32kB) |
|
Text
DAPUS APHIFAH ADAM - APHIFAH ADAM.pdf Download (142kB) |
|
Text
LAMPIRAN - APHIFAH ADAM.pdf Download (910kB) |
Abstract
Penentuan Kadar Flavonoid Pada Ekstrak Dan Fraksi Daun Pecut Kuda (Stachytarpheta jamaicensis (L.) Vahl) (Dibimbing oleh Asni Amin dan Risda Waris) Tumbuhan Daun Pecut Kuda (Stachytarpheta jamaicensis (L.) Vahl) merupakan salah satu kelimpahan flora di Indonesia yang mempunyai kandungan kimia antara lain, flavonoid, fenol, tanin, alkaloid, saponin dan antioksid. Khasiat dari Daun Pecut Kuda (Stachytarpheta jamaicensis (L.) Vahl) yaitu sebagai pembersih darah, anti radang tenggorokan, batuk, peluruh kencing (diuretik) dan rematik. Senyawa flavonoid dalam Daun Pecut Kuda diekstraksi dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 70% kemudian dilakukan fraksinasi dengan menggunakan pelarut n-heksan dan etil asetat dan menggunakan metode kolorimetri untuk menentukan kandungan flavonoid pada ekstrak etanol dan fraksi Daun Pecut Kuda (Stachytarpheta jamaicensis (L.) Vahl). Pada masing-masing ekstrak dilakukan uji secara kuantitatif dengan metode spektofotometri UV-Vis. Absorbansi diukur pada panjang gelombang maksimum 430 nm menggunakan kuarsetin sebagai larutan standar. Nilai persen rendemen yang didapatkan secara berturut-turut pada ekstrak etanol 70%, fraksi n-heksan dan etil asetat yaitu 18,88% 2,55% dan 42,43%. Hasil pengujian kadar flavonoid ekstrak 70%, fraksi n-Heksan dan fraksi etil asetat secara berturut-turut adalah 5,27 mg QE/g ekstrak; 15,54 mg QE/g ekstrak; dan 0,99 mg QE/g ekstrak.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | FAKULTAS FARMASI |
Depositing User: | operator 10 |
Date Deposited: | 23 May 2023 04:11 |
Last Modified: | 23 May 2023 04:11 |
URI: | http://repository.umi.ac.id/id/eprint/2461 |
Actions (login required)
View Item |