Kualitas Audit: Ditinjau dari Fee Audit, Risiko Audit dan Skeptisme Profesional Auditor Sebagai Variabel Moderating

Rahim, Syamsuri (2020) Kualitas Audit: Ditinjau dari Fee Audit, Risiko Audit dan Skeptisme Profesional Auditor Sebagai Variabel Moderating. Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi, 8 (1). pp. 9-19. ISSN 2549-2292

[img] Text
Kualitas Audit Ditinjau dari Fee Audit, Risiko Audit dan Skeptisme Profesional Auditor Sebagai Variabel Moderating.pdf

Download (337kB)

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh fee audit dan risiko audit terhadap kualitas audit dengan skeptisme profesional auditor sebagai variabel moderating. Penelitian ini dilakukan pada 8 Kantor Akuntan Publik di Kota Makassar dengan responden sebanyak 40 orang. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda (Moderated Regression Analysis) yang digunakan untuk mengukur kekuatan hubungan antara dua variabel atau lebih. Hasil penelitian ini menemukan variable fee audit berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kualitas audit. Hasil ini memberikan gambaran bahwa semakin tinggi fee audit yang diterima auditor maka kualitas audit akan semakin menurun. Sedangkan risiko audit berpengaruh positif tidak signifikan terhadap kualitas audit. Hasil penelitian ini memberikan gambaran bahwa semakin tinggi risiko audit maka kualitas audit akan semakin menurun. Skeptisme profesional auditor sebagai variabel moderasi tidak mampu memperkuat pengaruh fee audit terhadap kualitas audit. Selanjutnya skeptisme profesional auditor sebagai variabel moderasi juga tidak mampu memperkuat pengaruh risiko audit terhadap kualitas audit

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kualitas Audit; Fee Audit; Risiko Audit; Skeptisme Profesional
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: FAKULTAS EKONOMI > AKUNTANSI
Depositing User: Unnamed user with email admin@umi.ac.id
Date Deposited: 26 Jun 2023 06:39
Last Modified: 26 Jun 2023 06:39
URI: http://repository.umi.ac.id/id/eprint/2828

Actions (login required)

View Item View Item