Evaluasi Kesesuaian Lahan Tanaman Padi (Oryza sativa L.) di Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng

St.Syaikhatul Islamiyah Khaerunnisa, Syaikhatul (2023) Evaluasi Kesesuaian Lahan Tanaman Padi (Oryza sativa L.) di Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng. Other thesis, Universitas Muslim Indonesia.

[img] Text
Sampul.pdf

Download (44kB)
[img] Text
Halaman Pengesahan.pdf

Download (179kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (148kB)
[img] Text
Daftar Isi.pdf

Download (148kB)
[img] Text
Pendahuluan.pdf

Download (315kB)
[img] Text
Hasil dan Pembahasan.pdf

Download (696kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (268kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelas kesesuaian lahan aktual dan potensial untuk Tanaman Padi (Oryza sativa L.) dan faktor-faktor pembatasnya di Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng. Metode penelitian yaitu dengan survei dan penentuan kelas kesesuaian lahan berdasarkan pendekatan FAO dengan faktor-faktor pembatas dan karakteristik lahan. Survei lahan dilakukan dengan mengacu pada unit lahan, terdiri dari pengumpulan data, pembuatan peta, pengamatan lapangan, pengambilan sampel, analisis tanah dan interpretasi kesesuaian lahan aktual dan potensial tanaman padi. Hasil penelitian menunjukkan kesesuaian lahan aktual budidaya tanaman padi tidak sesuai (N1) dengan faktor pembatas tingkat bahaya erosi untuk unit lahan 15 dan 19 serta sesuai marginal (S3) faktor pembatas media perakaran (drainase), hara tersedia (P2O5 dan K2O) dan tingkat bahaya eros untuk unit lahan 9. Hara tersedia (P2O5 dan K2O) untuk unit lahan 1, 4 dan 7. Hara tersedia (P2O5 dan K2O) dan tingkat bahaya erosi untuk unit lahan 2, 3, 5, 9 dan 12 sedangkan Kesesuaian lahan potensial dengan faktor pembatas media perakaran (tekstur) untuk semua unit lahan lahan (1, 2, 3, 4, 5, 7, 9, 12, 15 dan 19). Tingkat kesesuaian lahan aktual tidak sesuai (N1) tidak dapat dilakukan usaha perbaikan karena lahan tidak dapat digunakan untuk sementara waktu sedangkan sesuai marginal (S3) dilakukan usaha perbaikan tingkat tinggi. Tingkat kesesuaian lahan potensial tidak dapat dilakukan perbaikan.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kesesuaian Lahan Aktual, Lahan Potensial, Tanaman Padi, Lalabata
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: FAKULTAS PERTANIAN > AGROTEKNOLOGI
Depositing User: operator 12
Date Deposited: 31 Jul 2023 01:39
Last Modified: 31 Jul 2023 01:39
URI: http://repository.umi.ac.id/id/eprint/3489

Actions (login required)

View Item View Item