Emha, Amelia Anzela (2023) PENERAPAN HUKUM TERHADAP APARATUR SIPIL NEGARA YANG TERBUKTI MELAKUKAN TINDAK PIDANA KORUPSI DAN DI KENAKAN SANKSI DIBERHENTIKAN TIDAK DENGAN HORMAT Studi Kasus Putusan No. 90/PLW/2020/PTUN.Mks. Other thesis, Universitas Muslim Indonesia.
Text
Amelia Anzela Emha_04020190546.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Penerapan hukum terhadap Aparatur Sipil Negara yang terbukti melakukan tindak pidana korupsi dalam no.putusan 90/PLW/2020/PTUN.Mks dan untuk mengetahui kendala dalam pemberhentian tidak dengan hormat.Penelitian ini menggunakan metode penelitian yurdis empiris yaitu penelitian yang berdasarkan data yang dikumpulkan dilapangan sebagai data utama. Setelah itu dilengkapi dengan pendekatan berdasarkan bahan hukum utama dengan cara menelaah asas-asas hukum.Hasil Penelitian ini menunjukkan penerapan hukum yang diterima oleh terdakwa masih kurang tepat. karena yang sangat memprihatinkan dalam hal ini negara mengalami kerugian dengan jumlah yang besar dan kendala dalam pemberhentian tidak dengan hormat yaitu belum memperoleh putusan pengadilan dan menunggu hasil uji materi mahkamah konstitusi.Rekomendasi Penelitian yaitu hakim memberikan hukuman kepada pelaku Tindak Pidana Korupsi yang lebih memberatkan lagi, mengingat bahwa Tindak Pidana Korupsi merupakan crimes against humanity (kejahatan kemanusiaan) dan merupakan extraordinary crime (kejahatan luar biasa) sehingga menimbulkan efek jera. Karena menyebabkan kerugian negara dalam jumlah yang besar dan PPK lebih tegas untuk menetapkan status ASN yang telah terbukti melakukan Tindak Pidana Korupsi atau telah memiliki putusan pengadilan hukum tetap.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | FAKULTAS HUKUM > ILMU HUKUM |
Depositing User: | operator 2 |
Date Deposited: | 07 Sep 2023 07:28 |
Last Modified: | 07 Sep 2023 07:28 |
URI: | http://repository.umi.ac.id/id/eprint/4012 |
Actions (login required)
View Item |