PENEGAKAN HUKUM TERHADAP TINDAK PIDANA PROSTITUSI ONLINE DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN DAERAH SULAWESI BARAT

Arsa, Muhammad Junaib (2023) PENEGAKAN HUKUM TERHADAP TINDAK PIDANA PROSTITUSI ONLINE DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN DAERAH SULAWESI BARAT. Other thesis, Universitas Muslim Indonesia.

[img] Text
MUHAMMAD JUNAIB ARSA_04020180182.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://fh.umi.ac.id/

Abstract

untuk mengetahui upaya yang dilakukan dalam penegakan hukum terhadap tindak pidana prostitusi online di wilayah hukum Sulawesi barat dan untuk mengetahui hambatan dalam penegakan hukum yang dilakukan oleh kepolisian Sulawesi barat terhadap tindak pidana prostitusi online di wilayah hukum kepolisian Sulawesi Barat.Penelitian ini menggunakan metode penelitian Hukum empiris dengan jenis data priemier dan data sekunder. Lokasi penelitian ini dilakukan di kepolisian daerah Sulawesi Barat. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan Teknik wawancara dan studi pustaka. Wawancara dilakukan dengan beberapa pihak yang terlibat.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Penegakan hukum yang dilakukan oleh kepolisian daerah Sulawesi barat terhadap tindak pidana prostitusi online di wilayah hukum Sulawesi barat dilakukan melalui dua upaya yaitu: Upaya represif berupa :1. Pihak kepolisian mencari para pelacur sebagai pelaku prostitusi melalui media elektronik dan mereka di ajar dan di didik dalam pengetahuan agama untuk dapat Kembali ke masyarakat sebagai warga masyarakat yang baik. 2. Pihak kepolisian memberikan saran kepada pelaku praktik prostitusi untuk bertaubat dan kembali kejalan yang benar. Upaya preventif berupa:1. Pihak kepolisian melakukan pemeriksaan kost eksklusif yang dihuni oleh beberapa orang yang mancurigakan.2. Pihak kepolisian melakukan penyuluhan hukum mengenai bahaya kejahatan dan penyakit masyarakat termasuk bahaya prostitusi. 3. Pihak kepolisian mengadakan patroli keliling daerah-daerah yang dianggap rawan terjadinya kejahatan prostitusi. 4. Pihak kepolisian melakukan penggerebekan di tempat-tempat yang di anggap rawan terjadinya prostitusi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: FAKULTAS HUKUM > ILMU HUKUM
Depositing User: S.Kom Mahmud Sayyid
Date Deposited: 12 Sep 2023 08:01
Last Modified: 12 Sep 2023 08:01
URI: http://repository.umi.ac.id/id/eprint/4165

Actions (login required)

View Item View Item