Aplikasi Dosis POC Limbah Rumah Tangga dan Komposisi Media Tanam Sistem Organik Substrat Pada Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Pakcoy (Brassica rapa L.)

La Ode Muhammad Catur Syawaludin, La Ode Muhammad Catur Syawaludin (2024) Aplikasi Dosis POC Limbah Rumah Tangga dan Komposisi Media Tanam Sistem Organik Substrat Pada Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Pakcoy (Brassica rapa L.). Other thesis, Universitas Muslim Indonesia.

[img] Text
SAMPUL.pdf

Download (131kB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (184kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (416kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (565kB)
[img] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (434kB)
[img] Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf

Download (547kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (482kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh POC Limbah Rumah Tangga dan Komposisi Media Tanam terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman pakcoy. Penelitian dilaksanakan di Green house Fakultas Pertanian, Universitas Muslim Indonesia, Kota Makassar, dengan menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) pola dua faktor. Faktor yang pertama adalah POC yang terbagi menjadi 4 taraf yaitu, kontrol=P0, POC=P1 30 ml/l air, POC=P2 50 ml/l air dan POC=P3 70 ml/l air. Faktor kedua komposisi media tanam cocopeat serta arang sekam yang terdiri 3 taraf yaitu M1= 1:1 (cocopeat : arang sekam), M2= 1:3 (cocopeat : arang sekam) dan M3= 3:1 (cocopeat : arang sekam). Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi dosis POC limbah rumah tangga belum memberikan pengaruh yang nyata atau yang lebih baik dibandingkan perlakuan tanpa POC (kontrol) terhadap pertumbuhan tanaman pakcoy, namun aplikasi POC limbah rumah tangga dosis 50 ml/l air memberikan pengaruh yang baik terhadap produksi tanaman pakcoy pada parameter bobot segar tajuk dan bobot segar total. Hasil ini juga berpengaruh tidak nyata jika dibandingkan dengan perlakuan tanpa POC (kontrol). Komposisi media tanam perbandingan 3:1 (cocopeat : arang sekam) memberikan pengaruh yang nyata atau yang baik terhadap hasil tanaman pakcoy pada parameter bobot segar tajuk walaupun berpengaruh tidak nyata dengan perlakuan 1:1 (cocopeat: arang sekam)

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pakcoy, POC, Media Tanam
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: FAKULTAS PERTANIAN > AGROTEKNOLOGI
Depositing User: operator 12
Date Deposited: 11 Jun 2024 01:49
Last Modified: 11 Jun 2024 01:49
URI: http://repository.umi.ac.id/id/eprint/6448

Actions (login required)

View Item View Item