Uji Efektifitas Pemberian Pupuk NPK Mutiara dan Pupuk Kandang Ayam Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Mentimun (Cucumis sativus L.)

Nur Ainun Nisa, Ainun (2023) Uji Efektifitas Pemberian Pupuk NPK Mutiara dan Pupuk Kandang Ayam Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Mentimun (Cucumis sativus L.). Other thesis, Universitas Muslim Indonesia.

[img] Text
sampul.pdf

Download (33kB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (325kB)
[img] Text
abstrak.pdf

Download (116kB)
[img] Text
daftar isi.pdf

Download (34kB)
[img] Text
pendahuluan.pdf

Download (46kB)
[img] Text
hasil dan pembahasan.pdf

Download (88kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (98kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari efektivitas dan efisiensi pengaruh dosis pupuk NPK Mutiara dan pupuk kandang ayam terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman mentimun (Cucumis sativus L.), untuk mengetahui dosis pupuk NPK mutiara terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman mentimun serta untuk mengetahui dosis pupuk kandang ayam terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman mentimun. Penelitian ini dilakukan di Desa Mattiro Ade, Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang. Yang berlangsung pada bulan April hingga Juli 2023. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan dua faktor. Faktor pertama dosis Pupuk NPK Mutiara yang terdiri dari 3 taraf perlakuan yaitu 200 kg/ha (3 g/tanaman), 300 kg/ha (4,5 g/tanaman), dan 400 kg/ha (6 g/tanaman). Faktor kedua dosis Pupuk Kandang Ayam yang terdiri dari 3 taraf perlakuan yaitu 10 ton/ha (150 g/tanaman), 20 ton/tanaman (300 g/tanaman), 30 ton/ha (450 g/tanaman). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk NPK mutiara dan pupuk kandang ayam memberikan pengaruh nyata terhadap semua parameter pertumbuhan dan berinteraksi pada parameter umur berbunga, berat dan panjang buah. Dosis terbaik pada perlakuan pupuk NPK mutiara yaitu 400 kg/ha (6 g/tanaman), dan pupuk kandang ayam 30 ton/tanaman (450 g/tanaman).

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: mentimun, pupuk NPK mutiara, pupuk kandang ayam
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: FAKULTAS PERTANIAN > AGROTEKNOLOGI
Depositing User: operator 12
Date Deposited: 08 Aug 2023 06:13
Last Modified: 08 Aug 2023 06:13
URI: http://repository.umi.ac.id/id/eprint/3675

Actions (login required)

View Item View Item