EKSISTENSI EKSEKUSI SERTA MERTA (EXECUTIE BIJ VOORRAAD) DALAM PRAKTEK HUKUM ACARA PERDATA

Lessy, Achmad Fauzan (2023) EKSISTENSI EKSEKUSI SERTA MERTA (EXECUTIE BIJ VOORRAAD) DALAM PRAKTEK HUKUM ACARA PERDATA. Other thesis, Universitas Muslim Indonesia.

[img] Text
Achmad Fauzan_04020180723.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://fh.umi.ac.id/

Abstract

Eksekusi putusan terlebih dahulu (uitvoerbaar bij voorraad) ini dapat dipulihkan karena landasan eksekusinya bukan berdasar putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap (inkracht van gewisjde), maka eksekusi yang dijalankan belum pasti (belum definitif). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan putusan serta merta (uitvoerbaar bij voorraad) dan bagaimana penyelesaiannya jika penetapan eksekusi pada putusan serta merta yang dianulir/ dimentahkan oleh gugatan (perlawanan) yang diajukan berikutnya setelah adanya putusan yang inkracht. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang sangat berarti. Secara teoritis penelitian ini bermanfaat untuk kepentingan pengembangan Ilmu hukum, khususnya mengenai Hukum Acara Perdata. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis. Penelitian yuridis normatif ini dilakukan secara deskriptif kualitatif, yaitu materi atau bahan-bahan hukum tersebut dikumpulkan, dipilah-pilah untuk selanjutnya dipelajari dan dianalisis muatannya sehingga dapat diketahui taraf sinkronisasinya, kelayakan norma dan pengajuan gagasan-gagasan normatif baru.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: FAKULTAS HUKUM > ILMU HUKUM
Depositing User: S.Kom Mahmud Sayyid
Date Deposited: 15 Sep 2023 06:31
Last Modified: 15 Sep 2023 06:31
URI: http://repository.umi.ac.id/id/eprint/4279

Actions (login required)

View Item View Item