PERTANGGUNG JAWABAN DRIVER OJEK SEBAGAI MITRA PERUSAHAAN GO-JEK TERHADAP PENUMPANG JIKA TERJADI KECELAKAAN (Studi Kasus Kota Makassar)

Fauziah, Nurul (2023) PERTANGGUNG JAWABAN DRIVER OJEK SEBAGAI MITRA PERUSAHAAN GO-JEK TERHADAP PENUMPANG JIKA TERJADI KECELAKAAN (Studi Kasus Kota Makassar). Other thesis, Universitas Muslim Indonesia.

[img] Text
Nurul Fauziah_04020190599.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://fh.umi.ac.id/

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengalisis pertanggung jawaban mitra driver GO-JEK terhadap penumpang jika terjadi kecelakaan serta upaya hukum yang dapat dilakukan oleh penumpang jika terjadi kecelakaan oleh mitra driver GO-JEK.Penelitian ini merupakan jenis penelitian empiris dimana penelitian dilakukan dengan metode pengumpulan data dari hasil wawancara dan di dukung dengan bahan-bahan hukum dan menggunakan teknis analisis data kualitatif.Hasil penelitian ini menunjukkan Pertanggung jawaban Driver GO-JEK terhadap penumpang jika terjadi kecelakaan ditanggung sepenuhnya Oleh driver GO-JEK sebagaimana yang telah diatur dalam perjanjian kemitraan oleh PT.GO-JEK dengan mitra driver.Disamping itu penumpang dapat mendapatkan santunan dari PT.GO-JEK dengan mengklaim pada jasaraharja dengan syarat yang telah ditentukan.Upaya hukum yang dapat dilakukan oleh penumpang terhadap mitra driver GO-JEK apabila terjadi kecelakaan yaitu melalui jalur litigasi atau yang disebut dengan proses penyelesaian sengketa melalui pengadilan dan juga melalu jalur nonlitigasi atau diluar pengadilan sering disebut dengan alternatif penyelesaian sengketa melalui jalur negoisasi, mediasi dan arbitrase.Rekomendasi penulis pada penelitian ini Para driver GO-JEK yang mengalami kecelakaan saat melakukan perjalanan bersama penumpang tetap memberikan hak penumpang sebagai konsumen sekalipun dampak kecelakaan tersebut tidak begitu merugikan penumpang.pemerintah harus mengubah atau memberi kejelasan tentang kriteria angkutan online ini sebagai angkutan umum ataupun bukan agar masyarakat yang menggunakan lebih terlindungi dan merasa aman dan tidak adanya lagi kesalahan pemahaman berupa anggapan bahwa transportasi online adalah angkutan umum yang jelas undang- undangnya

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: FAKULTAS HUKUM > ILMU HUKUM
Depositing User: S.Kom Mahmud Sayyid
Date Deposited: 05 Oct 2023 03:15
Last Modified: 05 Oct 2023 03:15
URI: http://repository.umi.ac.id/id/eprint/4538

Actions (login required)

View Item View Item