Eka Putri, Riswanda (2023) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN UNSAFE ACTION PADA PERAWAT BAGIAN RAWAT INAP DI RS IBNU SINA KOTA MAKASSAR TAHUN 2023. Masters thesis, fakultas Kesehatan masyarakat.
Text
SAMPUL.pdf Download (136kB) |
|
Text
RINGKASAN.pdf Download (23kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (29kB) |
|
Text
PENGESAHAN.pdf Download (485kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (38kB) |
|
Text
BAB 5.pdf Download (144kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (44kB) |
Abstract
Perilaku tidak aman (unsafe action) adalah tindakan-tindakan yang tidak aman dan berbahaya bagi pekerja sedangkan nearmis adalah semua kondisi atau kejadian dimana hampir terjadinya kecelakaan, yang jika terjadi sedikit perubahan pada kondisi saja maka dapat menimbulkan kerugian baik secara ekonomi maupun non ekonomi (Yogama et al., 2022). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang berhubungan dengan unsafe action pada perawat bagian rawat inap di RS Ibnu Sina Makassar Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh perawat bagian rawat inap di RS Ibnu Sina Kota Makassar yaitu sebanyak 86 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah total sampling sebanyak 86 orang. Data diambil menggunakan kuesioner dan dianalisis dengan uji univariat dan bivariat dengan tingkat kepercayaan α=0,05. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa variabel yang memiliki hubungan signifikan dengan unsafe action pada perawat adalah faktor lingkungan dengan p-value 0,009 dan masa kerja dengan p-value 0,25, sedangkan variabel yang tidak memiliki hubungan dengan unsafe action adalah tingkat pendidikan dengan p value 0,139 dan shift kerja dengan p value 0,416. Diharapkan penelitian selanjutnya untuk menganalisa variabel lain mengenai faktor yang berhubungan dengan unsafe action pada perawat bagian rawat inap di RS Ibnu Sina Makassar
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendidikan, faktor lingkungan, shift kerja, masa kerja, unsafe action, perawat |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT > KESMAS |
Depositing User: | operator 8 |
Date Deposited: | 06 Oct 2023 06:09 |
Last Modified: | 06 Oct 2023 06:09 |
URI: | http://repository.umi.ac.id/id/eprint/4608 |
Actions (login required)
View Item |