Muh. Juanda Ananta Sudarmin, Juanda (2023) PENGARUH PEMBERIAN PUPUK UREA DAN PUPUK KANDANG AYAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN PAKCOY (Brassica rapa L.). Other thesis, Universitas Muslim Indonesia.
Text
SAMPUL.pdf Download (41kB) |
|
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (228kB) |
|
Text
RINGKASAN.pdf Download (184kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (6kB) |
|
Text
PENDAHULUAN.pdf Download (133kB) |
|
Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf Download (372kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (128kB) |
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan di Desa Carawali Kecamatan Baranti Kabupaten Sidenreng Rappang yang berlangsung pada bulan Juni sampai Agustus 2023. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dosis pupuk Urea, pengaruh dosis pupuk Kandang Ayam dan Interaksi antara dosis pupuk Urea dan dosis pupuk Kandang Ayam terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman pakcoy. Metode penelitian pada penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok Pola Faktorial dua faktor. Faktor pertama adalah pupuk Urea terdiri dari 3 taraf yaitu tanpa perlakuan, 50 kg/ha dan 100 kg/ha. Faktor kedua yaitu pemberian pupuk Kandang Ayam 3,3 t/ha, 6,7 t/ha dan 10 t/ha. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pemberian dosis pupuk urea 100 kg/ha memberikan pengaruh terbaik terhadap tinggi tanaman 13,44 cm, jumlah daun 13,41 helai dan volume akar 20,13 ml pada tanaman pakcoy. Penggunaan dosis pupuk kandang 10 ton/ha memberikan pengaruh terbaik terhadap tinggi tanaman 12,94 cm pada tanaman pakcoy. Interaksi antara dosis pupuk urea 100 kg/ha dengan pupuk kandang 10 ton/ha memberikan pengaruh tertinggi terhadap bobot per tanaman dengan nilai rata-rata 183,88 g , bobot konsumsi per tanaman dengan nilai rata-rata 94,66 g, bobot produksi per petak dengan nilai rata-rata 1977,67 g, dan produktivitas dengan nilai rata-rata 8,79 ton/ha.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pupuk Urea, Pupuk Kandang Ayam dan Tanaman Pakcoy |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | FAKULTAS PERTANIAN > AGROTEKNOLOGI |
Depositing User: | operator 12 |
Date Deposited: | 31 Oct 2023 04:30 |
Last Modified: | 31 Oct 2023 04:30 |
URI: | http://repository.umi.ac.id/id/eprint/4974 |
Actions (login required)
View Item |